GUNUNGSITOLI – General Manager PLN Unit Induk Distribusi (UID) Sumatera Utara, Agus Kurwadoyo, mengunjungi Museum Pusaka Nias pada Rabu, 12 Maret 2025. Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya PLN dalam mendukung pelestarian budaya dan warisan sejarah di Sumatera Utara.
Setibanya di Museum Pusaka Nias, Agus Kurwadoyo beserta rombongan disambut oleh Ketua Yayasan Pusaka Nias, P. Dionisius Laia, OFMCap., Direktur Museum Pusaka Nias, Nata’alui Duha, S.Pd., serta jajaran pengelola museum. Dalam kesempatan tersebut, Agus Kurwadoyo mengapresiasi upaya museum dalam menjaga dan merawat koleksi budaya yang mencerminkan kekayaan sejarah masyarakat Nias.
“Kami sangat mengapresiasi peran Museum Pusaka Nias dalam melestarikan warisan budaya. Membangun karakter bangsa melalui pelestarian budaya adalah hal yang luar biasa. PLN berkomitmen untuk mendukung berbagai inisiatif yang berkontribusi terhadap edukasi dan kebudayaan,” ujar Agus Kurwadoyo.
Selama kunjungan, rombongan PLN diajak berkeliling museum untuk melihat berbagai koleksi bersejarah, peralatan tradisional, serta artefak yang menggambarkan kehidupan masyarakat Nias di masa lampau. Agus Kurwadoyo juga berkesempatan menyaksikan pertunjukan beberapa alat musik tradisional serta berdiskusi mengenai potensi kerja sama antara PLN dan Museum Pusaka Nias dalam pengembangan sektor budaya dan edukasi.
Setelah mengunjungi ruang pameran, Agus Kurwadoyo juga meninjau realisasi pembangunan yang bersumber dari dana Corporate Social Responsibility (CSR) PLN Peduli pada tahun 2024.
Ketua Yayasan Pusaka Nias, P. Dionisius Laia, OFMCap., dan Direktur Museum Pusaka Nias, Nata’alui Duha, S.Pd., menyambut baik kunjungan tersebut. Mereka berharap adanya sinergi yang lebih erat antara museum dan PLN dalam mendukung kegiatan budaya serta keberlanjutan operasional museum.
“Kunjungan ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus melestarikan budaya Nias. Kami berharap ada kolaborasi lebih lanjut, termasuk dalam pemanfaatan energi terbarukan untuk operasional museum,” ujar P. Dionisius Laia, OFMCap.
Kegiatan ini diakhiri dengan sesi foto bersama dan pemberian cendera mata dari Museum Pusaka Nias kepada General Manager PLN UID Sumatera Utara. Diharapkan kunjungan ini dapat mempererat kerja sama dalam pelestarian budaya serta pengembangan infrastruktur energi yang mendukung keberlanjutan museum di masa depan. (AH)