PALAS (STARMEDIA.id) – Personil Pos Pam I Kepolisian Sektor Barumun Tengah (Polsek Barteng) Kepolisian Resor Padang Lawas (Polres Palas) menggelar Kegiatan Rutin yang ditingkatkan (KRYD) Pra Ops Ketupat Toba tahun 2025.
Pengamanan ibadah Minggu kepada umat Nasrani yang dilaksanakan di wilayah hukum Pos PAM I Barteng, di tempat ibadah Gereja HKBP IMMANUEL RESSORT SIPIROK dan SPBU yang berlokasi di Desa Unte Rudang, Kecamatan Barteng, Kabupaten Palas, Minggu (23/03/2025). Pukul 10.00 wib hingga selesai.
Pengamanan tersebut dilaksanakan oleh Personil Pos Pam I Polsek Barteng Polres Palas Ipda Syahruddin Lubis, Aipda Musa Surbakti, dan Bripka Azmi Syahputea yang tersprin dalam Operasi toba 2025 dan ditempatkan di Pos Pengamanan wilayah Kecamatan Barteng
Kapolres Palas, AKBP Diari Astetika, S.I.K., melalui Kapolsek Barteng AKP Elimawan Sitorus, Humas, SH., MH., Mengatakan adapun tindakan yang dilakukan yaitu Melaksanakan Patroli dan pengaturan lalu lintas pada tempat-tempat yang padat kendaraan. Standby di Pos Pam 1 Barteng Manakala ada Kemacetan Di Simpang Pasar , serta Memberikan himbauan dan pesan – Pesan Kamtibmas, kepada pengendara maupun masyarakat.
Dikatakan Kapolsek Barteng, Dengan giat ini diharapkan hasil yang dicapai Situasi Kamtibmas aman dan arus lalin ramai lancar terkendali sehingga Kepercayaan terhadap Polri meningkat dan kehadiran polri dirasakan oleh masyarakat.
“Dalam operasi kepolisian terpusat dengan sandi Operasi Toba 2025 dilaksanakan jajaran kepolisian di seluruh Indonesia dan bersinergi dengan TNI dan unsur terkait lainnya, untuk menciptakan rasa aman di masyarakat selama bulan Ramadhan dan menjelang hari raya Lebaran idul fitri 2025 dan keramaian libur panjang”. Ujar Kapolsek Barteng AKP Elimawan Sitorus, SH, MH.
Di tempat terpisah, Ps Kasubsi Penmas, Si Humas Polres Palas Bripka Ginda K Pohan, mengatakan, Pelayanan pengamanan pada gereja atau tempat ibadah di wilayah Pos PAM I Barteng dan lokasi Umum serta rawan kamtibmas tersebut, merupakan komitmen Polres Palas dan polsek jajaran terus bersinergi dengan TNI dan stakeholder lainnya dalam menciptakan rasa aman dan nyaman di masyarakat.
“Selain melaksanakan pengamanan, anggota Pospam juga berkesempatan untuk mengimbau kepada para umat Kristiani yang melaksanakan ibadah Minggu dan masyarakat lainnya, agar selalu menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat, sehingga Pencapaian Harkamtibmas di wilayah hukum Polres Palas semakin aman dan kondusif,” tutup Ps Kasubsi Penmas Bripka Ginda K Pohan. (AHAR)