SERGAI (STARMEDIA.id) – Program Jum’at Barokah dijajaran Polres Serdang Bedagai (Sergai),secara berkelanjutan terus digaungkan baik melalui jajaran Polsek atau Satuan Fungsi ( Satfung).
Kapolres Serdang Bedagai (Sergai) AKBP Jhon Hery Rakutta ( JHR) Sitepu diwakili Kasat Lantas Polres Sergai, Iptu Fauzul Arrasyi didampingi Kanit Regiment Iptu Zulfan Ahmadi, lakukan kunjungan ke Unit Pelayanan Teknis Daerah (USTD) Pelayanan Sosial Tuna Netra & Tuna Daksa ( PSTNTD) Sei Buluh – Tebing Tinggi, yang terletak di Desa Sei Buluh kecamatan Perbaungan – Sergai, Jum’at (18/10/2024).
Kehadiran Personel Polres Sergai disambut oleh Kepala UPTD. PSTNTD Sei Buluh – Tebing Tinggi, Dini Mahila br Hutagalung dan seluruh unsur pimpinan Unit Pelayanan Sosial milik Pemprov Sumut ini, beserta puluhan penghuni binaan Pelayanan Sosial itu,di aula mini UPTd PSTNTD Sei Buluh – Tebing Tinggi.
Dalam sambutannya atas nama Kapolres Sergai AKBP JHR Sitepu, Iptu Fauzul Arrasyi menyampaikan, seyogyanya Bapak Kapolres sendiri yang akan menyerahkan bantuan ini. Sekaligus bertatap muka dengan para penghuni di lokasi ini, selain untuk menyambung silaturahmi juga menyampaikan beberapa pesan.
“Dua hari lagi akan ada peristiwa besar dan tercatat dalam sejarah, yakni Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI. Untuk itu Polri sebagai salah satu unsur Pengaman di Republik ini, mohon do” a dan kerjasama seluruh penghuni Panti Sosial dan seluruh warga Serdang Bedagai, untuk membantu menjaga situasi tetap aman dan kondusif”, kata Kasat Lantas Iptu Fauzul.
Sementara itu, Kanit Regiment Sat Lantas Polres Sergai, Iptu Zulfan Ahmadi menambahkan, “tugas kami di bidang lalu lintas, tentunya mengamankan arus lalulintas khususnya terkait pelantikan Presiden/Wakil Presiden pada hari Minggu (2010/2024) lusa.
“Selain itu kita juga fokus pada Pilkada Bupati/Wakil Bupati Sergai, dan untuk itu kami juga terus mengingatkan masyarakat untuk tertib berlalu lintas, dan menjaga keselamatan ketika berkendara. Kepada warga binaan panti sosial dan masyarakat, kami himbau untuk bersama-sama menjaga kondusifitas kabupaten ini agar tetap aman di kondusif”, kata Iptu Zulfan.
Sedangkan Ka UPTD PSTNTD Sei Buluh, Dini Mahila Hutagalung dalam sambutannya, mengucapkan terimakasih dan mengapresiasi kepedu kian Kapolres Sergai AKBP JHR Sitepu dan jajaran terhadap Panti Sosial yang dipimpinnya.
“Semoga bantuan yang diberikan membawa hikmah dan bermanfaat bagi penerima, yang umumnya menyandang cacat tubuh dan sulit beraktifitas secara sempurna.”
“Kami mendo’akan semoga Bapak Kapolres dan jajaran tetap sehat, dan sukses dalam menjalankan tugas- tugas melayani masyarakat”, tandas Dini Mahila Hutagalung.
Para penyandang cacat fisik yang menerima bantuan, sekalipun tidak mampu melihat tapi masih bisa mendengar, terlihat cukup terharu dengan apa yang disampaikan pembicara.
Adapun bantuan yang diberikan terdiri dari, Beras, Mie instan dan Telur secara simbolis diserahkan oleh Kasat Lantas Polres Sergai, Iptu Fauzul Arrasyi dan Kanit Regiment, Iptu Zulfan Ahmadi.
Terlihat hadir, Kanit Gaikut Ipda Solehah dan Kaurmintu Sat Lantas Polres Sergai, Ipda Naek Simanungkalit. ( biet)